Selasa, 18 November 2008

ALMAMATER


Stikes Santa Elisabeth adalah Sekolah Tinggi Kesehatan di Kota Semarang, yang menghasilkan tenaga kesehatan profesional yang mencerminkan kehadiran Allah dan mampu bersaing di pasar global . Membuka Pendaftaran Calon mahasiswa Baru Tahun Ajaran 2009/2010 untuk Program studi S1 Keperawatan dan D3 Keperawatan. Bagi Lulusan SMA semua jurusan dan SMEA jurusan akuntansi yang berminat menjadi seorang perawatprofesional bisa mendaftarkan diri dengan cara datang langsung ke Kampus Stikes ST. Elisabeth Semarang Jl. Kawi 11 Semarang ( Samping RS Elisabeth Semarang ). Telp. (024) 8412729

1 komentar:

teres mengatakan...

LAPORAN ZIARAH BERSAMA ANGKATAN XI STIKES ST.ELISABETH SEMARANG

Pagi hari, Sabtu 18 Oktober 2008 kira-kira pukul 5 pagi hari, para peserta ziarah hadir tepat waktu berkumpul didepan kampus STIKES St. Elisabeth Semarang. Bus PO Nugroho juga datang tepat waktu, pukul 5 pagi. Hanya kendala kami saat hendak berangkat, menunggu Bp. Dwi yang masih mandi, ketika itu jam sudah menunjukan pukul 05.40 WIB. Kami tetap sabar menunggu, dan dilanjutkan dengan pengecekkan peserta dalam bus besar yang berisi 50 peserta dan bus kecil yang berisi 30 peserta. Waktu pengecekkan ternyata ada 3 peserta yang belum hadir karena menunggu di pinggir jalan seperti di banyumanik, dan bawen. Ada juga 2 peserta lainnya yang tidak hadir karena sakit dan ijin, serta satu dosen Bp. Giri yang stan by di tertminal Jogjakarta. Saat perjalanan keberangkatan terjadi sedikit hambatan, yaitu kepadatan jalan raya di daerah karangjati karena adanya incident truk nggoling di tengah jalan di perbatasan karang jati- bawen. Dalam perjalanan keberangkatan untung kami dihibur oleh Tour Leader dari PO Nugroho yang mendampingi di tiap-tiap bus, dan diiringi oleh musik-musik VCD yang diputar dalam bus sehingga kami tidak merasa bosan dalam perjalanan.
Kira-kira pukul 09.40 WIB rombongan kami tiba di Ganjuran, ketika sampai disana, para mahasiwa-mahasiswi STIKES St. Elisabeth Semarang langsung mengadakan acara utama yaitu Ibadat Singkat yang dipimpin oleh Bp. Ag. Dwi Setyana, AMK, didampingi Bp. Al. Giri Susilo, S.Kep.Ns, dan diikuti oleh seluruh peserta rombongan STIKES. Ibadat telah berlangsung selama dua puluh menit, disambung dengan doa umat yang mendoakan STIKES, Pembangunan STIKES, Civitas STIKES, dan Tk. 3 yang akan menempuh UAS serta dilanjutkan dengan jalan salib yang dibagi 2 kelompok. Setelah semua jalan salib selesai dilaksanakan, para peserta berdoa pribadi di depan ataupun didalam candi untuk memohonkan ujub masing-masing, kegiatan ini dilaksanakan hingga pukul 12.00 WIB.
Sambil menyantap makan siang lunch box, kami meneruskan perjalanan menuju kasongan. Sesampai di kasongan, kami diberi waktu menikmati kasongan selama seperempat jam, kemudian kami kejar waktu untuk melanjutkan perjalanan menuju keraton karena keraton tutup jam 2 siang, sedangkan saat ini jam sudah menunjukan pukul 1 siang.
Dikeraton, kami diberlakukan peraturan baru, saat memasuki keraton, kami tidak diperkenankan memakai topi, memakai kamera tanpa ijin, menjaga ketenangan dalam keraton. Di keraton, kami menemukan banyak benda pusaka peninggalan para leluhur kami yang menuduki kerajaan masyarakat kuno, yaitu keraton Jogjakarta. Setelah kami berkeliling melihat peninggalan masyarakat kuno di keraton tersebut, pukul 3 sore kami melanjutkan perjalanan ke pusat- oleh-oleh Jogjakarta.
Ketika kami sampai di pusat oleh-oleh, gerimis mulai turun. Walaupun demikian para peserta tidak surut semangat, karena masih ada obyek wisata yang belum kami kunjungi. Benar harapan kami, setelah kami belanja di pusat oleh-oleh, gerimis itu berhenti, dan kami tetap melakukan perjalanan ke Malioboro, kunjungan wisata terakhir kami.
Dalam kunjungan terakhir kami, mungkin merupakan andalan dari kunjungan favorit kami setelah dari Ganjuran, ditempat ini para peserta di beri waktu yang leluasa untuk menikmati shoping di jalan Malioboro selama kurang lebih tiga jam, dari pukul 15.30 – 17.30 WIB, di sana banyak sekali oleh-oleh yang peserta jajaki untuk oleh-oleh atau kenang-kenangan seelama berwisata bersama tahun ini. Sebelum kami meninggalkan area parkir Malioboro, panitia mulai mengecek lagi para peserta yang pulang kerumah tanpa ikut rombongan lagi, atau para peserta yang belum sampai ditempat lokasi area parkir. Setelah lebih dari 10 menit melebihi jadwal, panitia mulai menelpon dan mengirim pesan singkat lewat SMS pada beberapa para peserta yang masih belum juga masuk ke area parkir. Setelah berkumpul, kami semua kembali melanjutkan perjalanan untuk menuju makan malam di local Restoran daerah magelang, dan kembali ke semarang dengan iringan hujan deras dan sampai ke depan STIKES St. Elisabeth Pukul 22.30 WIB.
(Dikirim: SEMA - Sie Kerohanian 2008)